PT Kilang Pertamina Balongan, Jamin Pasokan ke Depo Pertamina Plumpang Tetap Aman dan Lancar

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 6 Maret 2023 - 06:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang. (Instagram.com/@pakindro)

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang. (Instagram.com/@pakindro)

INFOESDM.COM – PT Kilang Pertamina Internasional Unit VI Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, menjamin pasokan bahan bakar minyak (BBM) ke Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Plumpang, tetap aman dan lancar, setelah terjadi kebakaran.

“Kami mengupayakan terpenuhinya kebutuhan energi nasional, khususnya menjaga agar pasokan BBM ke Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta dan sekitarnya tetap lancar,” kata Manager Communication, Relation & CSR Kilang Balongan Zulkifli melalui pesan tertulis yang diterima di Cirebon, Minggu 5 Maret 2023.

Ia mengatakan kejadian yang dialami TBBM Plumpang pada Jumat 3 Maret 2023, tidak akan mempengaruhi kegiatan operasional Kilang Unit VI Balongan, Kabupaten Indramayu.

Untuk itu, masyarakat tidak perlu panik akan berkurangnya pasokan BBM khususnya ke wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Zulkifli menegaskan, Kilang Unit VI Balongan, Indramayu saat ini tetap beroperasi normal dan aman, serta terus berkomitmen memenuhi kebutuhan BBM bagi masyarakat dalam negeri.

“Kilang tetap produksi dengan aman, dan penyaluran BBM juga normal,” ujarnya.

Zulkifli menambahkan, Kilang Unit VI Balongan, Indramayu, merupakan Kilang dengan kapasitas 150 MBSD yang menyumbang 12,1 persen dari kapasitas seluruh Kilang Pertamina di Indonesia.

Menurut dia, DKI Jakarta dan Jawa Barat sendiri menjadi wilayah utama pendistribusian produk dari Kilang Unit VI Balongan dengan estimasi besaran 82 persen, jika dibandingkan wilayah lainnya.

“Kami menjadi distributor BBM terbesar, khususnya untuk wilayah Jawa Barat, dan DKI Jakarta,” katanya.***

Berita Terkait

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Ungkap Kondisi Terkini Ketersediasn BBM Hingga Hari Raya Idul Fitri 1446 H
Pertamina dan Investor Lain Diharapkan Ikut Serta, Danantara Biayai Proyek Kilang Minyak Kapasitas 500.000 Barel
Termasuk Tiongkok, Aryo Djojohadikusumo Sebut 3 Negara Besar Tawarkan Proposal Pembangunan PLTN di Indonesia
Dipastikan Berjalan dengan Lancar, Layanan Energi Pertamina Selama Bulan Ramadan dan Idulfitri 1446 H
Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah, Kejagung Agkat Suara
Kejagung Agkat Suara Soal Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah
Salah Satunya Jaminan Tak akan Segel dan Sita Aset, Pertamina Ungkap Hasil Konsultasi dengan Kejagung
PT Pertamina Patra Niaga Pastikan BBM yang Dijual Sesuai dengan Spesifikasi Usai Dipanggil Kemendag

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:46 WIB

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Ungkap Kondisi Terkini Ketersediasn BBM Hingga Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Kamis, 6 Maret 2025 - 14:49 WIB

Termasuk Tiongkok, Aryo Djojohadikusumo Sebut 3 Negara Besar Tawarkan Proposal Pembangunan PLTN di Indonesia

Kamis, 6 Maret 2025 - 14:26 WIB

Dipastikan Berjalan dengan Lancar, Layanan Energi Pertamina Selama Bulan Ramadan dan Idulfitri 1446 H

Kamis, 6 Maret 2025 - 08:34 WIB

Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah, Kejagung Agkat Suara

Kamis, 6 Maret 2025 - 08:34 WIB

Kejagung Agkat Suara Soal Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah

Berita Terbaru